BinCoff, Produk Lokal Kualitas Nasional.

  • Aug 18, 2023
  • ARIEF
  • INFO KULINER, INFO NGOPI, INFO UMKM

Siapa bilang produk lokal hanya sebatas barang ecek-ecek tak berkelas. Satu demi satu produk UMKM kelurahan Tegalgede menunjukkan diri mampu menyamai kualitas produk nasional. Salah satunya adalah produk kopi dan turunannya produksi BinCoff. BinCoff, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) milik Dorifah, didirikan pada tahun 2019 berawal dari kegemaran Dorifah minum kopi.

 

Dari Lidah Turun ke Hati

Kegemarannya minum kopi di setiap hari membawanya berkenalan dengan petani kopi. Kebetulan paman beliau juga seorang petani kopi dan dari situlah Eva, panggilan Dorifah, mengenal kopi lebih dalam. Menurut penuturan pamannya, banyak manfaat dan semua bagiannya bisa diolah. Biji kopinya, daunnya, dan kulit kopinya bisa dimanfaatkan. Insting bisnisnya memanggil, maka dengan keyakinan yang tinggi Eva mencoba bisnis kopi dengan merk dagang VaCoffe.

Lambat laun VaCoffe mulai dikenal dan produksi perharinya mulai meningkat. UMKM ini mulai dilirik oleh Pemerintah Kabupaten Jember dan mulai mengikuti berbagai pameran UMKM Jember. Pada sebuah kesempatan beliau diundang oleh Bupati Jember, Hendy Siswanto. Pada kesempatan itupula Eva diarahkan bupati Jember untuk mengikuti pelatihan-pelatihan dan webinar yang diadakan oleh Bakorwil Jember.

Ada banyak masukan yang diterima oleh Eva ketika melaksanakan webinar, salah satunya adalah penggantian nama merk dagang. Dalam sebuah sesi, Eva diminta untuk mengganti nama VaCoffe karena nama tersebut sudah banyak digunakan. Ketika dicek lewat laman DJKI (Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual) pun ternyata memang VaCoffe sudah dipakai. Singkat cerita muncullah nama BinCoff yang merupakan senuah akronim dari Bintang (nama anak Eva) dan Coff (singkatan dari Coffe). Siapa sangka dari kegemarannya meminum secangkir kopi bisa menjadi sebuah bisnis yang menjanjikan.

 

Tidak Hanya Kopi

BinCoff spesial bukan hanya karena kopinya tetapi juga karena macam produknya. Banyak varian produk yang bisa menjadi pilihan para penggemar secangkir seduhan biji emas hitam ini. Kopi biji kurma, kopi coklat, kopi blend robusta - arabica, kopi luwak arabica, dll. Ada pula produk selain kopi seperti ilalang rempah, teh daun kopi, cascara rempah tea, dll. Produk yang ditawarkan oleh BinCoff tidak main-main. Sekitar 20 varian produk yang sudah diproduksi sendiri oleh Eva dan tim. Bagi yang penasaran bisa langsung kunjungi intagram BinCoff untuk informasi produk yang lebih lengkap, disini.

Tidak hanya varian, target market BinCoff juga beragam. Mulai dari kelas menengah keatas, menengah, dan sekarang ini sedang menyiapkan untuk produk menengah kebawah. Pembagian kelas ini ditandai dengan kemasan produk yang didesain sedemikan rupa sehingga bisa menarik pembeli sesuai budget. Contohnya, untuk kelas menengah keatas, BinCoff menyiapkan kemasan produk berbahan logam dengan desain premium. Eva juga menyiapkan kemasan paket bundling yang dalam satu paketnya berisi 3-6 varian produk. Berbeda dengan produk untuk sasaran kelas menengah. BinCoff menyiapkan kemasan plastic canister dibandingkan kemasan logam, dengan begitu harga yang ditawarkan juga semakin terjangkau. Untuk varian kelas menengah kebawah, Eva dan tim sedang menyiapkan produk varian kopi dengan kemasan sachet. Tidak hanya untuk kemasan, varian dan isian juga akan dipikirkan dengan matang-matang sehingga pasar kelas menengah ke bawah bisa semakin mengenal produk BinCoff.

 

Panggung Nasional

Pameran kelas kabupaten sudah seringkali diikuti BinCoff. Eva sebagai pemilik juga sudah beberapa kali menjadi pemateri dalam acara-acara UMKM. Kini saatnya Eva dan tim berencana memperkenalkan produknya di kancah nasional. Dengan varian produk yang beragam dan sasaran pasar yang jelas, mimpi ini sepertinya semakin tergambar jelas. Dalam waktu dekat, BinCoff dan mahasiswa KKN 236 akan mengikuti kompetisi video nasional yang diadakan oleh Tim Penggerak PKK Pusat. Dengan kolaborasi manis ini semoga UMKM Tegalgede semakin meroket dan tidak dipandang sebelah mata.

Produk mulai dikenal. Jika Produk mulai dikenal maka langkah selanjutnya adalah ada dimana saja. Untuk saat ini, produk BinCoff sudah bisa dengan mudah ditemukan di instansi-instansi pemerintah kabupaten Jember. Di Jember, ada outlet khusus yang diperuntukkan untuk display produk UMKM. Saat ini Bincoff sudah berafiliasi dengan BUMN NU, KPP Pratama Jember, dan Pemkab Jember. Produk BinCoff juga bisa ditemukan di pasar daring. Rencana jangka panjang BinCoff akan berafiliasi dengan pusat oleh-oleh Jember dan mini market.